![]() |
Serda Panius Kogoya saat memberikan materi pelajaran kepada anak-anak di Kampung Mimika Gunung, Distrik Kuala Kencana (Foto:Istimewa) |
SAPA (TIMIKA) - Peduli dengan generasi Papua sebagai penerus bangsa, Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana bantu mengajar siswa di Mimika.
Selama belajar dari rumah, baik secara daring maupun
kunjungan guru, banyak siswa yang tidak mendapatkan pendidikan secara maksimal,
terlebih siswa di daerah pinggiran. Melihat hal itu, tergerak hati Serda Panius
Kogoya yang merupakan Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana untuk membantu
anak-anak mendapatkan pendidikan yang baik.
Menjadi "guru" untuk mengajar anak-anak di Mimika
Gunung sudah berlangsung sejak adanya pembatasan untuk memutus mata rantai
penyebaran covid-19. Dengan adanya pembatasan itu, pegawai negeri maupun swasta
diminta untuk bekerja dari rumah, termasuk bagi para pelajar dari tingkat SD
hingga Perguruan Tinggi.
Melalui program TNI peduli pendidikan, Serda Panius Kogoya
turut serta membantu proses belajar para siswa-siswi Sekolah Dasar di wilayah
Binaan Kampung Mimika Gunung Distrik Kuala Kencana.
Serda Kogoya menerangkan bahwa hingga saat ini pembelajaran
tatap muka masih dengan sistem bergantian, di mana para pelajar mendapatkan
tugas sekolah masih melalui sistem daring. Di antara banyak siswa dan orang tua
yang tidak punya HP Android ataupun kurang bisa memahami cara mengoperasikan HP,
di samping itu ada titik daerah tertentu yang signal internetnya lemah.
"Saya melakukan kunjungan dari rumah ke rumah untuk
memberi materi pelajaran dan disambut bahagia oleh para pelajar yang sedang
tidak ada jadwalnya masuk sekolah. Mereka senang lantaran bisa kembali
mengikuti proses belajar meskipun tidak seperti saat mengikuti proses belajar
di sekolah," ungkapnya.
Putra asli Papua ini mengaku melakukan hal itu dengan penuh
kasih dalam memberikan pembelajaran kepada anak-anak di Mimika Gunung.
Ronaldus salah satu Wali Murid merasa senang dan bangga dengan
kehadiran Babinsa karena dalam kunjungan ke rumah para pelajar, bapak Babinsa
tidak hanya memantau proses belajar mengajar, tetapi juga memberikan edukasi
kepada pelajar dan orang tua tentang tata cara mencegah penularan wabah virus
Corona. (Jefri Manehat)
Ayoo.. Kunjungi dan bergabung bersama Dupa88 titik org sarana slot Game online yang memberikan kenyamanan buat para maniac gamers.!! Bonus bonus yang menakjubkan selalu di persiapkan
BalasHapusuntuk teman teman yang ingin bergabung bersama kami, yuks.. jangan buang waktu segera buktikan kalau Dupa88 titik org paling best ya guys...Slot games