![]() |
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Mimika, Verry K Boekan saat menyerahkan APD di salah satu Rumah Sakit di Timika (Foto:Istimewa) |
SAPA (TIMIKA) - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Mimika menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada tiga rumah sakit yakni RSUD Mimika, Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) dan Rumah Sakit Kasih Herlina.
Bantuan APD tersebut sebanyak 40 set untuk Pusat Layanan
Kecelakaan Kerja (PLKK) sebagai tindakan pencegahan Penanganan Covid-19.
Penyerahan APD diserahkan langsung oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan
Cabang Mimika, Verry K. Boekan kepada direktur masing-masing rumah sakit.
Verry mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka
progran promotif dan preventif.
"Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami bagi
para pahlawan kemanusiaan dalam hal ini seluruh tenaga medis yang terus
berjuang untuk penanganan Covid-19. Kalau zaman dulu pejuang kita adalah para
angkatan bersenjata yang berperang melawan penjajah, namun untuk saat ini
pejuang kita adalah teman-teman tenaga medis yang berjuang melawan pandemi
covid-19,” katanya.
Ia menyebutkan APD yang diserahkan terdiri dari masker
KN95, safety goggles, face shield, sepatu boots, sarung tangan dan hazmat.
“Semoga apa yang kita berikan ini sangat membantu rumah
sakit dalam penanganan covid-19 walaupun yang diberikan tidaklah banyak dan semoga
bermanfaat," ujarnya.
Di sisi lain, Direktur Rumah Sakit Kasih Herlina, dr.
Leonard Pardede menyampaikan apresiasi atas bantuan APD yang diberikan. Menurut
dia, tenaga medis yang bertugas saat ini sangat membutuhkan APD.
Hal yang sama disampaikan Direktur RSMM, Joni Ribo Tandisau.
Dia sangat berterima kasih kepada BPJS Ketenagakerjaan Mimika selaku mitra
dalam hal pusat layanan kecelakaan kerja.
"Semoga kita semua selalu diberikan Kesehatan dan
pandemi ini segera berakhir," ujarnya. (YOSEFINA)
0 komentar:
Posting Komentar