Translate

Wabup Mimika Gelar Misa Syukur Imlek 2022, Pastor Edo: Orang yang Bersukacita Tidak Berpikir yang Buruk

Bagikan Bagikan

 

Pastor Edward,SCJ (kanan) saat memimpin Misa Syukur Imlek 2022 yang digelar oleh Wabup Mimika, Johannes Rettob (Foto:SAPA/JR)

SAPA (TIMIKA) – Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob,S.Sos,MM bersama keluarga menggelar Misa Syukur Perayaan Imlek 2574 Kongzili/2022 Masehi, Senin malam (1/2/2022).

Misa Syukur yang dipimpin Pastor Edward,SCJ ini mengangkat tema “Hidup Dalam Tengah Sempurna” (Zhong Yong) dan Sub Tema “Kesejahteraan, Kemakmuran serta Kedamaian akan Terwujud Bila Kita Semua Hidup Harmonis, Rukun dan Toleransi dalam Kebersamaan dengan Sukacita.”

Dalam wejangan rohaninya (Homili), Pastor Edo menyampaikan, belajar dari perayaan Imlek ini haruslah setiap orang hidup dalam sukacita. Orang yang bersukacita tidak punya kesempatan untuk memikirkan hal-hal yang buruk dan yang kurang baik terhadap orang-orang di sekitarnya.

Di samping itu, perayaan Imlek ini juga mengajarkan bahwa dalam setiap Tahun Baru, Tuhan selalu memberikan kesempatan baru bagi setiap orang, God give us a second chance. Untuk itu setiap orang harus mampu mengambil setiap peluang yang ada dalam hidupnya.

“Selain dua hal di atas, perayaan Imlek juga mengajarkan agar setiap orang berterima kasih atau mengucapsyukur kepada Tuhan. Karena orang yang punya rasa syukur kepada Tuhan, maka apapun yang ada padanya akan diambil oleh Tuhan,” ungkap Pastor Edo.

Sementara itu, dalam sambutannya, Wabup Mimika, John Rettob mengucapkan terima kasih kepada keluarga besarnya dan masyarakat Mimika yang hadir pada Misa syukur tersebut.

“Terima kasih kepada keluarga, keluarga besar Tionghoa dan semua masyarakat yang sudah menghadiri Misa Syukur ini. Benar yang Pastor tadi katakan, pokoknya bersukacita terus. Apapun yang terjadi, tetap bersukacita saja. Tapi selain itu, kita juga harus berbagi dan bersyukur terus. Tahun 2022 ini menurut orang Tionghoa adalah Tahun Macan Air yang sifatnya tenang-tenang mendayu katanya. Semoga dalam tahun ini, kita tetap hidup damai dan harmonis untuk kita mendapatkan kesuksesan,” ujarnya. (Jimmy)

Bagikan ke Google Plus Bagikan ke WhatsApp

0 komentar:

Posting Komentar