![]() |
Kondisi Mobil Toyota yang menabrak tiang gerbang masuk kantor Dinas Koperasi dan UMKM Mimika di SP3 (Foto:salampapua.com/Acik) |
SALAM PAPUA (TIMIKA) - Diduga dengan kecepatan tinggi dari arah perumahan Pondok Amor, Mobil Toyota Sienta dengan nomor polisi PA 1204 DJ keluar badan jalan hingga menabrak tiang gerbang masuk Kantor Dinas Koperasi dan UMKM Mimika di Jalan Poros SP3, Kelurahan Karang Senang, sekira pukul 15.15 WIT, Senin (30/1/2023).
“Mobilnya jalan kencang sekali. Kami juga kaget saat ada
bunyi keras menabrak pagar,” ungkap warga sekitar yang melihat kejadian
tersebut.
Warga di sekitar TKP mengaku, selain sopir, mobil nahas
tersebut mengangkut kurang lebih 9 orang penumpang yang merupakan anak-anak dan
orang dewasa. Para korban langsung dievakuasi ke RSMM Caritas menggunakan mobil
patroli milik Polsek Kuala Kencana.
“Pokoknya kalau tidak salah hitung, ada sekitar 9 orang di
dalamnya, karena ada anak-anak dan mama-mama. Mereka sudah diangkut ke Caritas
pakai mobil Lantas dari Kuala Kencana,” ungkap seorang warga.
Pantauan salampapua.com, kondisi bagian depan mobil warna
hitam tersebut hancur, ban belakang bagian kiri pecah. Sedangkan bagian dalam
mobil hancur berantakan dan dipenuhi bercak darah para korban.
Kejadian ini sempat membuat arus lalulintas dari arah Kuala
Kencana menjadi terhambat lantaran banyaknya warga yang menyaksikan peristiwa
tersebut.
Wartawan : Acik
Editor : Jimmy
0 komentar:
Posting Komentar