SALAM PAPUA (TIMIKA) - Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Timika, Oktovina S Titahena menjelaskan bahwa Pramuka masih rutin diajarkan kepada semua murid dan masuk dalam Kegiatan ekstrakurikuler (Ekskul) wajib, sebab Pramuka merupakan pembelajaran pengembangan diri bagi siswa.

Menurutnya, Pramuka dapat melatih anak-anak dalam kemandirian dan melatih menjadi pemimpin bagi dirinya sendiri. Bahkan anak-anak pramuka di SMP N 2 Timika dapat melakukan pelatihan di berbagai Daerah.

“Pramuka ini sangat bermanfaat, anak-anak yang ikut Pramuka bahkan sudah keliling Indonesia ikut kegiatan Pramuka dengan TNI,” ujarnya kepada salampapua.com, Sabtu (20/4/2024).

Dari hal tersebut, menurut Oktovina, jika nantinya Pramuka dihapus oleh Kemdikbudristek, pihaknya akan tetap menjalankan Ekskul Pramuka.

“Karena Pramuka juga banyak diminati murid dan mereka punya semangat yang tinggi untuk ikut perkemahan Pramuka. Yah kami tetap jalankan, tapi sampai sekarang saya belum dengar ada isu mau dihapuskan,” tutupnya.

Penulis: Evita

Editor: Jimmy