SALAM PAPUA (TIMIKA) – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan kerja sama, Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme-Kamoro (YPMAK), pengelola dana kemitraan PT Freeport Indonesia (PTFI), menggelar acara halal bihalal bersama wartawan mitra, Jumat (4/4/2024), di salah satu restoran di Timika.

Sekretaris YPMAK, Kristianus Ukago, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan momen penting untuk menjalin komunikasi yang lebih baik dengan insan pers, sekaligus sebagai bentuk apresiasi atas peran media dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.

“Ini pertama kalinya kami menggelar halal bihalal bersama media. Kegiatan seperti ini sangat baik dan perlu terus dilakukan ke depannya,” ujar Kristianus.

Mewakili pimpinan YPMAK, ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama ini terdapat kekeliruan dalam komunikasi atau penyampaian informasi yang belum sesuai kesepahaman.

“Tanpa media, program-program YPMAK tidak akan dikenal luas oleh masyarakat. Terima kasih atas kontribusinya selama ini,” ucapnya.

Kristianus menambahkan bahwa ke depan YPMAK berencana membangun media center sebagai fasilitas pendukung kerja wartawan, agar proses publikasi informasi lebih mudah dan akurat.

“Kami akan siapkan media center agar rekan-rekan media bisa bekerja lebih nyaman. Kami juga berharap teman-teman dapat terus mengonfirmasi informasi sebelum dipublikasikan,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Divisi Humas YPMAK, Yeremias Imbiri, menegaskan bahwa kegiatan halal bihalal ini juga merupakan wujud toleransi dan kebersamaan dalam merayakan Idul Fitri.

“Momen ini bagian dari semangat Lebaran dan kebersamaan. Semoga hubungan YPMAK dan media semakin erat, dan publikasi terkait pemanfaatan dana kemitraan PTFI bisa terus berjalan dengan baik,” katanya.

Ia berharap, melalui kolaborasi ini, media dapat terus membantu menyebarluaskan informasi tentang berbagai program pemberdayaan yang dilakukan YPMAK kepada masyarakat luas.

Penulis: Evita

Editor: Sianturi