SALAM PAPUA (TIMIKA) - Polres Mimika meraih penghargaan dari Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) atas prestasinya dalam pengungkapan kasus mutilasi yang mengakibatkan tewasnya 4 masyarakat sipil di Timika, pada 22 Agustus 2022 lalu.

Penghargaan berupa piagam yang ditandatangani oleh Ketua Kompolnas Mahfud M.D tersebut diberikan oleh Kompolnas melalui Ketua Harian Kompolnas Benny Mamoto kepada Kapolres Mimika, AKBP I Gede Putra di Mapolda Papua, Rabu (26/7/2023).

“Saya selaku Kapolres Mimika merasa bersyukur dengan apa yang sudah diraih, namun penghargaan itu bukan semata-mata karena kinerja kami sendiri, tapi atas partisipasi seluruh pihak terkait, sehingga penanganan kasus yang terjadi saat itu bisa terselesaikan dengan baik," ujarnya saat tiba di Bandara Mozes Kilangin Timika, Kamis (27/7/2023).

Kapolres Mimika mengungkapkan, dalam melakukan penilaian dan pemberian penghargaan, Kompolnas memiliki indikator-indikator tersendiri. Dimana kasus mutilasi kemarin memang menjadi sorotan dan menyita banyak perhatian publik.

"Dari penghargaan ini ke depannya kepada seluruh personel untuk lebih memacu diri lagi bukan malah berpuas diri dengan apa yang sudah dicapai. Harus menjadikan penghargaan ini sebagai bahan untuk bagaimana kita lebih meningkatkan pelayanan yang baik kepada masyarakat," ungkapnya.

Wartawan: Evita

Editor: Jimmy