SALAM PAPUA (TIMIKA) - Setelah dilantik beberapa waktu yang lalu, Badan Pengurus Kerukunan Keluarga Besar Jayawijaya (KKBJ) Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Masa Bakti 2023-2028, menggelar Rapat Kerja (Raker) di hotel Horison Ultima, jalan Hasanuddin Timika, Selasa (25/4/2023).

Raker yang akan diselenggarakan selama 2 hari tersebut dibuka oleh Ketua KKBJ Kabupaten Mimika, Martinus Walilo.

Dalam sambutannya, Martinus Walilo mengatakan bahwa dalam Raker kali ini akan diperkuat terlebih dahulu internal organisasinya, sehingga hal-hal yang akan dikerjakan nantinya dapat berjalan dengan baik.

“Badan Pengurus KKBJ telah membuat draft Raker untuk program jangka panjang, salah satunya kita tekankan agar keamanan di Timika ini lebih baik untuk membantu pembangunan Mimika yang lebih baik,” ujarnya.

Martinus menjelaskan, 10 Kabupaten tergabung dalam KKBJ tersebut dimana setiap Kabupaten memiliki perwakilan tersendiri di masing-masing komisi di badan pengurus. Untuk itu Raker ini juga akan memantapkan program-program dari masing-masing komisi tersebut.

“Jadi saya harap hasil Raker nantinya bisa diterima dari masing-masing perwakilan, karena apa yang dihasilkan itulah yang menjadi visi-misi kita di KKBJ. Jelas apa yang disahkan atau dihasilkan nantinya akan baik untuk KKBJ,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua Panitia Raker, Yulius Wenda dalam laporannya mengatakan, sejak Maret dibentuknya panitia Raker, sudah banyak persiapan yang dilakukan. Menurut dia tujuan Raker KKBJ ini adalah untuk melaksanakan atau mengkoordinasikan antara anggota dalam kepengurusan sebelumnya dan untuk meningkatkan kualitas-kualitas usulan sehingga dapat berjalan dengan jelas dan akurat.

"Jadi Raker ini kita membicarakan program-program yang sudah ditetapkan pada saat Musyawarah Umum Anggota (MUA) dan akan kita jalankan sebagaimana mestinya," ujarnya.

Wartawan: Evita

Editor: Jimmy