SALAM PAPUA (TIMIKA) - Penjabat Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito menggelar pertemuan dengan seluruh Jurnalis di Kabupaten Mimika yang diselenggarakan di Hall Room Hotel Grand Tembaga Timika, Rabu (30/8/2023).

Pj Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito mengatakan, tujuan dari pertemuan ini untuk membangun hubungan yang baik dengan insan Pers dalam menjalankan Pemerintahan di Kabupaten Mimika.

“Saya hanya Penjabat sementara, jadi ini tidak ada kepentingan sama sekali. Dalam menjalankan roda pemerintahan kami sangat perlu peran media, baik itu untuk menginformasikan berbagai program pemerintah dan juga sebagai fungsi kontrol,” ujarnya.

Di samping itu Valent mengungkapkan bahwa perlu ada program peningkatan kapasitas jurnalis di Kabupaten Mimika, terutama perihal penulisan berita.

“Ini akan saya bicarakan dengan Humas Pemda lagi, agar ke depan ada anggaran yang kita sisipkan untuk mendukung kegiatan peningkatan kapasitas jurnalis ini. Bisa dilihat dari cara penulisan atau pengambilan gambar, ya nanti bisa ditentukan,” ungkapnya.

Dengan adanya pelatihan ini, Dia mengaku juga sebagai bentuk perhatian Pemda kepada para wartawan, sehingga nantinya dapat turut menyuarakan aspirasi masyarakat.

“Kami akan bicarakan dengan Humas, kalau bisa (kegiatan peningkatan kapasitas jurnalis) itu dapat digelar dalam tahun ini,” tutupnya.

Wartawan: Evita

Editor: Jimmy