SALAM PAPUA (TIMIKA) – Sampah plastik berupa botol
bekas air mineral menumpuk di sungai di Jalan Bougenville, RT 15, Kelurahan
Koperapoka, Kabupaten Mimika.
Warga di sekitar sungai mengaku bahwa tumpukan sampah yang
menghambat aliran air ini diduga merupakan sampah kiriman dari wilayah lain, namun
kondisi ini sangat mengganggu pemandangan bahkan polusi udara karena kerap
mengeluarkan aroma tidak sedap.
“Itu sampah yang dibawa arus kali. Bukan hanya sampah
plastik saja, ada juga sampah lain. Makanya kadang bau sekali,” ungkap seorang
warga yang bermukim di sekitar sungai kepada salampapua.com, Rabu (6/9/2023).
Tumpukan sampah juga terdapat di got di Jalan Nuri atau
Kompleks belakang Serayu tembusan pasar Lama, jalan Trikora, Kelurahan
Koperapoka. Got di depan pemukiman warga tampak dipenuhi sampah plastik dan sampah
jenis lainnya.
“Susah juga kalau semua warga tidak kompak. Kami sering
bersihkan tapi tidak selang beberapa hari ada lagi yang buang sampahnya.
Apalagi ini kompleks pasar. Jadi bukan hanya warga sini yang buang sampah
sembarangan,” tutur seorang ibu rumah tangga di Jalan Nuri.
Wartawan : Acik
Editor : Jimmy