SALAM PAPUA (TIMIKA) - Diduga dirampok, Muhammad
Idris yang merupakan pedagang sembako di Jalan Hasanudin nomor 45 Timika,
Kabupaten Mimika, Papua Tengah, tepatnya di lorong masuk Pabrik Sagu ditemukan
tewas sekira pukul 15.26 WIT, Sabtu (18/11/2023).
Korban ditemukan bersimbah darah dalam kiosnya oleh seorang
tetangga, Anwar. Kemudian Anwar melaporkan ke warga lain sehingga
berbondong-bondong ke TKP. Kejadian ini langsung direspon Satreskrim Polres
Mimika dan anggota Piket Polsek Mimika Baru (Miru).
"Kami terima laporan sekira pukul 15.30 WIT. Kami
sementara dalami apa motif ini. Pedagang
lain mengaku bahwa korban tinggal sendiri di kios ini. Jenazah korban ada di
RSUD Mimika," ungkap Satreskrim Polres Mimika, Iptu Fajar Sadiq.
Tetangga korban mengatakan bahwa korban mempunyai dua orang
anak. Namun korban lebih sering tinggal sendiri di kios tersebut. Ibu yang
tidak ingin namanya dipublish mengatakan bahwa banyak orang yang mengevakuasi
korban ke RSUD. Di dalam kiosnya tampak sejumlah uang berhamburan dan gigi
palsu korban yang telah lanjut usia ini tampak jatuh di lantai.
"Ada dua anaknya. Satu anaknya kerja di Tembagapura, satu lagi kerja di
Kuala Kencana. Korban ini biasa dipanggil Bapak Icha," ujarnya.
Kejadian ini menjadikan arus lalulintas terhambat lantaran
banyaknya warga serta kendaraan yang penasaran dan datang ke TKP.
Penulis : Acik
Editor : Jimmy