SALAM PAPUA (NABIRE) – Pemerintah Provinsi Papua Tengah menyatakan dukungan penuh terhadap kebijakan nasional di sektor pangan dengan mengikuti kegiatan Panen Raya serta Pengumuman Swasembada Pangan Nasional yang disampaikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara daring pada awal Januari 2026.

Dalam pengumuman nasional tersebut, Pemerintah Indonesia secara resmi menyampaikan bahwa Indonesia telah berhasil mencapai swasembada pangan, khususnya beras, lebih cepat dari target yang ditetapkan. Dari target awal empat tahun, capaian tersebut berhasil diraih hanya dalam waktu satu tahun.

Keberhasilan ini dikonfirmasi melalui data resmi pemerintah dan Badan Pusat Statistik (BPS), yang mencatat produksi beras nasional mencapai 34,71 juta ton, meningkat signifikan dibandingkan periode sebelumnya.

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menegaskan bahwa kemandirian pangan merupakan pilar utama kedaulatan bangsa, agar Indonesia tidak lagi bergantung pada impor pangan dari negara lain. Menurut Presiden, capaian ini merupakan hasil sinergi lintas sektor, mulai dari pemerintah pusat dan daerah, kementerian dan lembaga, hingga dukungan TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas produksi, distribusi, serta pengamanan pangan nasional.

Selain itu, Presiden juga menekankan pentingnya keberpihakan kepada petani melalui berbagai kebijakan strategis, antara lain kenaikan Harga Pembelian Pemerintah (HPP) gabah, penyederhanaan regulasi pupuk, peningkatan alokasi pupuk bersubsidi, serta pemberantasan mafia pangan dan praktik korupsi di sektor pertanian.

Sementara itu, Gubernur Provinsi Papua Tengah, Meki Nawipa, menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Papua Tengah akan terus mendorong optimalisasi potensi pertanian daerah.

“Hal ini tentunya sejalan dengan arah kebijakan nasional untuk memperluas swasembada pada komoditas strategis lainnya, serta menjadikan sektor pangan sebagai fondasi pembangunan ekonomi yang berkelanjutan dan berkeadilan,” ungkap Gubernur, Rabu (7/1/2026).

Kegiatan tersebut diikuti oleh Gubernur Papua Tengah bersama Wakil Gubernur, Forkopimda Papua Tengah, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, para Asisten, serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, unsur TNI-Polri, serta Kepala Badan Intelijen Daerah (Kabinda), melalui daring yang dipusatkan di Ruang Rapat Gubernur Papua Tengah.

Penulis: Elias Douw

Editor: Sianturi